Sat, May 18, 2024
KEGIATAN PELATIHAN PENGELOLAAN SAMPAH TIM PENGERAK PKK

Mamuju – Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Barat bekerja sama dengan Tim Pengerak PKK Sulbar mengadakan Pelatihan Pengelolaan Sampah Tim Penggerak PKK yang digelar oleh DLH Prov Sulbar pada tanggal 24 s/d 26 Maret 2024 yang di laksanakan di dua tempat yang berbeda yaitu di Kantor Desa Batulaya Kecamatan Tinambung Kabupaten Polewali Mandar dan Kantor Kelurahan Labuab , Kec Banggae Timur, Kabupaten Majene  untuk diberikan arahan dan Pelatihan tentang bagaimana cara Pengelolaan Sampah Rumah Tangga yang baik dan benar.

Kegiatan ini di buka langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Prov. Sulbar,  H. Zulkifli Manggazali didampingi oleh Pj Ketua TP PKK Sulbar , Ny.Ninuk Triyanti Zudan.

Dalam sambutannya, Kadis DLH Sulbar H. Zulkifli Manggazali yang menyampaikan bahwa Pola kumpul-angkut-buang merupakan ciri khas pengelolaan sampah yang meniadakan benefit ekonomi dalam urusan sampah. Maka perubahan paradigma pengelolaan sampah dari kumpul-angkut-buang menjadi hindari-batasi-pilah-olah dan proses akhir menjadi kebutuhan  Kita bersama sehingga urusan sampah bukan lagi sumber polusi dan perusak lingkungan yang mengancam kelestarian lingkungan tetapi urusan sampah harus memberi manfaat lingkungan social dan ekonomi secara bersamaan.

Sebagai Pj Ketua TP PKK Sulbar , Ny.Ninuk Triyanti Zudan dalam sambutanya menyampaikan, sebagai mitra pemerintah dalam membantu mewujudkan Indonesia Bersih Sampah pada tahun 2025, Tim Penggerak PKK provinsi perlu melakukan langkah-langkah strategis melalui pembinaan kader PKK di kabupaten dalam pengelolaan sampah yang baik dan benar.

Dan melalui Pokja 3, yang salah satu fungsinya untuk mewujudkan rumah sehat dan layak huni, melakukan kegiatan peningkatan kapasitas kader dalam pengelolaan sampah rumah tangga untuk mewujudkan rumah sehat dan layak huni. “Kegiatan ini merupakan penjabaran dari 10 Program Pokok PKK, yaitu Pangan, Sandang, serta Perumahan dan Tatalaksana Rumah Tangga.”

Para peserta yang terdiri dari ibu-ibu darma wanita, PKK, Lurah, Pengelola bank Sampah kab. Polman & Kab. Majene serta para undangan. sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihanpengelolaan sampah tersebut dan di harapkan pada kegiatan ini dapan mengajarkan mengenai penanganan pengelolaan sampah di rumah tangga agar terwujudnya rumah sehat dan layak huni.

Gallery :

0 Comments

Leave a Comment